Senin, 01 Juli 2013

KITA ATAU ORANG TUA YANG EGOIS ?

Kadang kita sangat jengkel dengan tingkah ''konyol'' orang tua kita.
Sangat marah karena mereka ''tidak pengertian'' menurut pandangan kita.
Kadang kita sangat malu karena mereka tidak gaul dan sikap yg ''katrok'' menurut pandangan kita.

Tanyakanlah kembali pada jiwa dan hati kecil kita, renungkanlah...
Tanyakan pada lubuk hati yg paling dalam...
Orang tua yg konyol atau justru kita yg sok dan blagu...?
Orang tua kita yg tak mengerti atau justru kita yg sotoy dan egois... ?
Orang tua kita yg katrok atau justru kita yg tidak berpikir dewasa ?

Kadang kita sebagai jiwa muda terlalu ''menganggap'' kita yg paling benar, orang tua tidak tau apa-apa...
Pernahkah kita sadar bahwa sebenarnya lebih dari 60% pengetahuan kita tentang hidup kita adalah belajar dari mereka ???

Renungkanlah kembali siapa kita ? 

Memang orang tua kadang tidak mengerti ''beberapa hal'' tapi bukan berarti kita harus menentang dan meng-gurui setiap pendapat-pendapat beliau.

Ucapkanlah dengan bahasa yang santun dan bijak untuk setiap yang kita ketahui lebih dari mereka.
Sebab siapapun orang tua kita, bagaimanapun orang tua kita mereka adalah ''makhluk'' yang paling berjasa atas keberadaan kita didunia, dan surga kita terletak pada ''ridho'' mereka.

Maaf jika ada kalimat yang kurang berkenan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar